Minggu, 11 November 2012

Gule Kepala Ikan

Gule Patin dan Gule kepala Ikan
Kalo biasanya isi dari gule adalah ayam atau kambing, berbeda dengan yang satu ini. Kini telah hadir di Malang Gule Kepala Ikan Mas Agus. Sajian gule dengan kepala ikan ini berbeda dengan yang lain. Rasa rempahnya begitu terasa dan gurih di mulut. Tidak seperti namanya, kepala sampai ekor ikan tersaji di piring, dengan daging ikan yang sudah diambil atau di fillet.Warung ini menawarkasn hidangan kepala ikan dengan pilihan kuah yaitu, kuah gule dan kuah tomyam yang tak kalah lezat dan pesad menggoda.

Selain gule kepala ikan, tempat makan yang berada di Jalan Kawi no.4 ini juga menawarkan gule patin dan tomyam patin. Sajian ini tidak kalah lezatnya. Daging patin begitu lembut dengan perpaduan kuah yang nikmat. Terbayang lezatnya menyantap gule ini dengan sepiring nasi hangat.


Harganya? 12.500 rupiah saja anda bisa menikmati seporsi gule kepala ikan hangat. Dan 3.000 rupiah untuk nasinya. Bagi anda yang tidak suka atau memiliki alergi terhadap ikan jangan coba-coba mampir, karena warung tersebut hanya menyajikan olahan ikan saja. (Shanty/051)

Warung Gule kepala Ikan Mas Agus


0 komentar:

Posting Komentar